Rabu, 23 Januari 2019

Kunjungan Kerja Pembina dan Ketua Persit KCK Cabang XLVIII Kodim 0727 Karanganyar ke Koramil 04 Jaten


Karanganyar - Komandan Kodim 0727/Karanganyar Letkol Inf M.I. Muchtar M., beserta Ketua Persit KCK Cabang XLVIII Dim 0727/Karanganyar Ny. Putri Muchtar di dampingi oleh Pasiops Kapten Inf Suyatno dan Pasipers Kapten Inf Suwarno beserta istri, berkunjung ke jajaran Koramil. Koramil yang dikunjungi diantaranya adalah Koramil 04/Jaten yang dipimpin oleh Kapten Kav Dwi Wahyu. Rabu (23/1/19)

Dandim mengungkapkan bahwa dalam kunjungan kerja tersebut adalah untuk menjalin tali silaturahmi, yang bertujuan untuk mempererat hubungan antara Pimpinan dan Anggotanya.
Dandim juga menekankan, supaya para Babinsa untuk selalu bersinergi dengan Bhabinkamtibmas dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah. Mengingat kita akan menghadapi pesta demokrasi yaitu Pilkades dan Pilpres mendatang.

Anggota TNI harus selalu menjaga netralitas dalam menghadapi pesta demokrasi. Apabila ada anggota yang kedapatan memihak dan mendukung terhadap salah satu pasangan calon, makan akan Kami tindak secara tegas sesuai Undang-undang yang berlaku dan berdasarkan bukti-bukti yang ada.

Sebagai seorang Prajurit yang bertugas di Komando kewilayahan dalam melaksanakan binsat maupun binter, harus menghindari sekecil mungkin pelanggaran-pelanggaran yang ada. Setiap Babinsa harus mampu memecahkan suatu permasalahan, bukan justru membuat masalah diwilayah binaanya. Kerawanan-kerawanan di wilayah harus dapat di petak-petakan agar mudah untuk mengambil tindakan apabila terjadi permasalahan di wilayah. Hal tersebut guna mengantisipasi kericuhan-kericuhan dalam pelaksanaan pesta demokrasi.

"Dan tidak henti-hentinya Saya mengingatkan kepada seluruh Anggota untuk selalu menghindari yang namanya Narkoba. Karena barang haram yang satu ini akan merusak kita dan keluarga kita. Perlu kita ketahui bersama, bahwa sekarang ini banyak sekali jenis Narkoba yang baru. Diantaranya adalah jamur Lethong (kotoran sapi). Setelah melalui pengecekan, ternyata jamur tersebut terdapat Zat yang mengandung Narkoba", pungkasnya.

(Tr-Pendim 0727/Kra)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT Ke 58 Korem 074/Warastratama Gelar Ziarah Rombongan

KARANGANYAR — Dalam rangka memperingati HUT yang ke 58, Korem 074/Warastratama melaksanakan ziarah rombongan dan tabur bunga yang dipimpin o...