Selasa, 29 Januari 2013

KEGIATAN KOMSOS BATI BHAKTI TNI









KEGIATAN MAULID NABI 
PELDA SUPARDI BATI BHAKTI TNI SIE TER 



Kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang diprakarsai Pelda Supardi anggota Kodim 0727/Kra di Masjid Alhidayah yang berada dilingkungan tempat tinggalnya.

Kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW tidak asing dilingkungan umat Islam, tetapi yang menjadi perhatian dan koreksi selama ini dalam pelaksanaannya masih banyak yang sekedar acara rutin dan seremunial, sehingga hikmah maupun ibroh (pelajaran) yang didapat dalam pelaksanaan Maulid Nabi Muhammad SAW kurang maksimal.

Banyak cara dan tradisi ditengah masyarakat dalam memperingati Maulid Nabi Muhammad, diantaranya, diselenggarakannya acara hiburan lengkap dengan musik dangdut, pop, Jaz, keroncong serta pasar yang digelar siang-malam dengan segala pernak pernik dagangan dari makanan tradisional, sampai makanan yang mahal, mainan anak-anak dengan segala model dan merk , semua digelar dan dipasarkan dengan berbagai promosi oleh penjualnya, sehingga menarik perhatian pengunjung yang pada ujungnya terjadi transaksi jual beli yang dapat menimbulkan pertumbuhan ekonomi secara musiman.

Budaya masyarakat kita akhir-akhir ini sudah mulai bergeser dari budaya gotong royong, saling peduli antara sesama, saling menolong secara pelan-pelan mulai luntur, berubah  menjadi budaya individual, mementingkan diri sendiri, sifat konsumtif menjadi pandangan sehari-hari, sehingga kepekaan sosial  kepada sesama umat manusia hampir tidak dipedulikan lagi.

Maka dengan fenomena atau gejolak perubahan budaya, tradisi yang sudah mulai berubah seperti telah saya sebutkan, maka saya (Pelda Supardi) mencoba memberikan pencerahan kepada masyarakat lewat kegiatan hari-hari besar agama  Islam.

Saya mencoba koordinasi dengan masyarakat yang ada disekitar tempat tinggal saya untuk musyawarah  menghidupkan kembali rasa gotong royong, peduli kepada sesama khususnya yang ada dilingkungan tempat tinggal saya.

Akhirnya dicapai mufakat untuk bersama-sama bergerak  untuk menyampaikan ide atau gagasan tersebut lewat majelis pengajian atau kegiatan rukun warga (Arisan RT Bapak-bapak atau arisan ibu-ibu)

Pada suatu kesempatan yang sangat baik tidak saya lewatkan, yaitu peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.  Yang saya selenggarakan pada hari Rabu tanggal 23 januari 2013 di Masjid Alhidayah, Tegalsari RT 01, RW 05 Kel. Gayamdompo, Kec. Karanganyar, Kab, Karanganyar.

Dalam kegiatan Maulid ada beberapa acara diantaranya :

1.         Pembacaan Maulid Solawat Simtud Duror  saya pimpin sendiri (Pelda Supardi)
2.         Taushiyah Hikmah Maulid Nabi Muhammad SAW.
3.         Do’a dan acara ramah makan bersama  dan penyerahan bantuan kepada           18   anak yatim.
4          Bantuan sembako kepada fakir miskin diantarkan ke rumah masing-masing.
           
Dalam ceramah secara singkat adalah, Nabi Muhammad SAW adalah contoh yang terbaik  Tiga hal yang perlu kita perhatikan dan kita laksanakan dalam kehidupan beliau sehari-hari :

Pertama Nabi Muhammad SAW jujur ucapannya tidak pernah menipu.
Kedua jujur hatinya.
Ketiga konsekwen dalam ucapan dan tindakan dan bertanggung-jawab serta selalu kasih sayang kepada sesama umat.

Tiga sifat tersebut kalau kita padukan dengan kondisi sekarang, sungguh sangat jauh dari sifat Nabi Muhammad SAW yang sangat mulia dan agung. Sekarang ini banyak orang bicara dimulut sangat bertentangan didalam hatinya, apalagi kalau dipadukan dengan tindakan nyata, ibarat pemain sandiwara tidak jelas dengan realitas dan kedaan yang nyata, Wallohu A’lam Bish showab, Nasurun Minalloh wafathun qorib. 

Dengan kegiatan ini saya mengharap menjadi inspirasi para Babinsa Kodim 0727/Kra khususnya dan seluruh prajurit TNI-AD pada umumnya, sehingga keberadaan kita dimanapun berada selalu dibutuhkan dan dicintai masyarakat. (Karya Pelda Supardi anggota Kodim 0727/Kra)

Kamis, 17 Januari 2013

Kegiatan Ketahanan Pangan



KEBUN PERCONTOHAN KODIM 0727/KARANGANYAR

     Program peningkatan ketahanan pangan dimaksudkan untuk mengoperasionalkan pembangunan dalam rangka mengembangkan sistem ketahanan pangan baik di tingkat nasional maupun ditingkat masyarakat. Pangan dalam arti luas mencakup pangan yang berasal dari tanaman, ternak dan ikan untuk memenuhi kebutuhan atas karbohidrat, protein lemak dan vitamin serta mineral yang bermanfaat bagi pertumbuhan kesehatan manusia. Ketahanan pangan diartikan sebagai terpenuhinya pangan dengan ketersediaan yang cukup, tersedia setiap saat di semua daerah, mudah memperoleh, aman dikonsumsi dan harga yang terjangkau. Hal ini diwujudkan dengan bekerjanya sub sistem ketersediaan, sub sistem distribusi dan sub sistem konsumsi.
      Kodim 0727/Karanganyar mendukung Program Keahanan Pangan dengan kegiatan memberi contoh berkebun dan menanam berbagai tanaman sayuran di lingkungan Kantor Kodim , Koramil jajarannya dan rumah tempat tinggal. Contoh perkebunan ini akan memberikan  dorongan kepada anggota khususnya dan masyarakat pada umumnya dalam mewujudkan ketahanan pangan meningkatnya keanekaragaman konsumsi pangan masyarakat dan menurunnya ketergantungan pada pangan pokok beras melalui pengalihan konsumsi non beras. Di prakasai oleh Bati Bahkti TNI Staf Terdim 0727/Karanganyar (Pelda Supardi) .
Peningkatan mutu intensifikasi yang dilaksanankan dalam bentuk usaha peningkatan  produktivitas melalui upaya penerapan teknologi tepat guna, peningkatan pengetahuan dan keterampilan petani dalam rangka penerapan teknologi spesifik lokasi.

Rabu, 16 Januari 2013

BENCANA ALAM BULAN JANUARI 2013




PD HARI RABU, 01-01-2013  TELAH TERJADI TANAH LONGSOR DI DSN. PLAMPEAN, DS. GEMPOLAN KEC. KERJO KAB. KARANGANYAR, YG M’AKIBATKAN RUMAH BAG. DAPUR MILIK WARGA  ROBOH  TOTAL.
-KERUGIAN PERSONEL =  NIHIL.
- KERUGIAN MATERIIL =  ±  RP. 9 JT




PD HARI MINGGU, 06-01-2013  TELAH TERJADI BANJIR DI DSN. DALEMAN, DSN. JOMBORAN, DS. NGRINGO DAN DSN. DALON, DS. SROYO KEC. JATEN KAB. KARANGANYAR.
-KERUGIAN PERSONEL =KORBAN MENGUNGSI = 200 ORG
-KERUGIAN MATERIIL    =  RATUSAN RUMAH TERGENANG AIR.

Serka Maryadi Pantau Penggilingan Padi Di Wilayah Binaannya

KARANGANYAR — Dalam rangka meningkatkan swasembada pangan yang dicanangkan oleh pemerintah bekerjasama dengan TNI, Serka Maryadi Babinsa Des...