Sabtu, 31 Agustus 2019

TNI-POLRI Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Candi

Kodim Karanganyar - TNI-POLRI Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Candi
Kodim Karanganyar - TNI-POLRI Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Candi
Untuk mendukung penegakan tertib berlalu lintas di wilayah kabupaten Karanganyar, Polres Karanganyar bekerjasama dengan instansi-instansi terkait melaksanakan apel gelar pasukan, "Operasi Patuh Candi-2019" bertempat di lapangan Makopolres, Kamis (29/8/19).

Tema yang diangkat pada operasi patuh candi tahun ini adalah "Polri siap meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat, dalam berlalu lintas sebagai implementasi kebijakan promoter Kapolri di bidang Kamseltibcarlantas di wilayah hukum polres Karanganyar".

Apel gelar pasukan Operasi patuh candi tahun 2019, Kapolres Karanganyar AKBP Catur Gatot Efendi bertindak sebagai Inspektur Upacara, sedangkan sebagai Komadan Upacara dijabat oleh Iptu Prevos. Upacara tersebut juga dihadiri oleh Komandan Kodim 0727/Karanganyar Letkol Inf Andi Amin Latama, S.Sos., Wakil Bupati Kabupaten Karanganyar H. Rober Christanto dan Forkopimda Karanganyar.

Kodim Karanganyar - TNI-POLRI Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Candi
Kodim Karanganyar - TNI-POLRI Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Candi
Dandim mengungkapkan, bahwa Kodim mendukung penuh dan mengapresiasi setinggi-tingginya atas diselenggarakannya Ops patuh candi ini. Karena dengan diadakannya kegiatan ini, dapat meningkatkan ketertiban dalam berlalu lintas. Sehingga dapat mengurangi dan meminimalisir angka-angka kecelakaan yang terjadi di jalan raya, khususnya di wilayah Kabupaten Karanganyar.

(Tr-Pendim 0727/Kra)

Sinergritas Babinsa dan Bhabinkamtibmas Ajak Warga Binaannya Tingkatkan Kerukunan Antar Warga

Kodim Karanganyar - Sinergritas Babinsa dan Bhabinkamtibmas Ajak Warga Binaannya Tingkatkan Kerukunan Antar Warga
Kodim Karanganyar - Sinergritas Babinsa dan Bhabinkamtibmas Ajak Warga Binaannya Tingkatkan Kerukunan Antar Warga
Kodim Karanganyar - Sinergritas Babinsa dan Bhabinkamtibmas Ajak Warga Binaannya Tingkatkan Kerukunan Antar Warga
Babinsa Desa Harjosari Koramil 06/Karangpandan Serda Wardoyo dan Bhabinkamtibmas Aiptu Agus Wiyono, melakukan sambang atau Komsos, untuk menyampaikan ajakan meningkatkan pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat di dusun Karasan, desa Harjosari, kecamatan Karangpandan. Kamis (29/8)

Dengan mengajak warga untuk dapat berperan aktif dalam menjaga lingkungan, membangun kebersamaan dan kerukunan warga. Melalui komunikasi sosial dengan warga seperti siang ini, dapat diketahui berbagai informasi secara langsung dari warga, tentang apa yang sedang berkembang di lingkungan masyarakat binaan.

Babinsa Desa Harjosari menerangkan, “bahwa kerukunan warga yang terpelihara dengan baik menjadi penangkal terhadap gangguan keamanan, dan ketertiban masyarakat. Karena kesadaran masyarakat yang hidup guyub rukun dalam bermasyarakat akan tercipta suasana yang aman dan damai,"ucapnya.

(06-Pendim 0727/Kra)

Jumat, 30 Agustus 2019

Danramil 06 Karangpandan Hadiri Gelar Budaya Wayang Kulit di Balai Desa Harjosari

Kodim Karanganyar Danramil 06 Karangpandan Hadiri Gelar Budaya Wayang Kulit di Balai Desa Harjosari
Kodim Karanganyar – Danramil 06 Karangpandan Hadiri Gelar Budaya Wayang Kulit di Balai Desa Harjosari
Kodim Karanganyar Danramil 06 Karangpandan Hadiri Gelar Budaya Wayang Kulit di Balai Desa Harjosari
Sebagai Danramil di wilayah Karangpandan Kapten Cba Sukino, turut menghadiri Pagelaran Wayang Kulit dalam rangka memperingati hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI ke 74 di Balai Desa Harjosari kecamatan Karangpandan. Kamis (29/8)

Pagelaran budaya wayang kulit dengan Ki Dalang Aji Dwi Santoso dari Petung Jatiyoso dengan lakon “Pendowo Sukur” yang dihadiri oleh Bupati Karanganyar, Kepala DPU PR Kabupaten Karanganyar, Kepala Dispora Kabupaten Karanganyar, Camat Karangpandan Sugiyarto, Kapolsek Karangpandan diwakili Kasi Humas Aiptu Mustaghfirin, Kades Harjosari dan perangkat desa Harjosari, Toga dan Tomas desa Harjosari, Warga masyarakat desa Harjosari.

Drs. H. Juliyatmono Bupati Karangannyar mengatakan, “Jangan sampai ada warga yang tidak memperingati HUT RI, karena Bangsa Indonesia di jajah 350 th dan  para pahlawan telah merebut kemerdekaan dengan penuh pengorbanan baik harta maupun nyawa. Semoga Harjosari menjadi desa yang maju dan sertifikat yang sudah jadi disimpan yang baik, dan Sertifikat merupakan untuk kesejahteraan.

Ditambahkan Juliyatmono, Pemerintah mengucapkan terimakasih atas terselenggaranya kegiatan Pagelaran Budaya Wayang Kulit, di balai desa Harjosari dalam rangka memperingati HUT RI ke 74,"terangnya.

(06-Pendim 0727/Kra)

Upacara Pemakaman Jenazah Almr. Letkol Inf Purn. Athanasius Sukro Wirhono

Kodim Karanganyar Upacara Pemakaman Jenazah Almr. Letkol Inf Purn. Athanasius Sukro Wirhono
Kodim Karanganyar – Upacara Pemakaman Jenazah Almr. Letkol Inf Purn. Athanasius Sukro Wirhono
Kodim Karanganyar Upacara Pemakaman Jenazah Almr. Letkol Inf Purn. Athanasius Sukro Wirhono
Mayor Inf Suwarko Kepala Staf Kodim 0727/Karanganyar mewakili Dandim Letkol Inf Andi Amin Latama, S.Sos., menjadi irup upacara Pemakaman Jenasah Almr. Letkol Inf Purn Anthanasius Sukro Wirhono, di Taman Makam Pahlawan Dharma Tunggal Bhakti Karanganyar, Kamis (29/08/19).

Almarhum Letkol Purn Athanasius Sukro Wirhono telah berpulang ke Rahmatullah pada hari Rabu tanggal 28 Agustus 2019, pukul 07.00 WIB di RS. Panti Waluyo. Beliau telah meninggalkan kita semua untuk selama lamanya, kita telah kehilangan salah satu seorang putra terbaik bangsa, kita hadir di TMP Dharma Tunggal Bakti untuk memberikan  penghormatan terakhir melalui pemakaman secara militer.

Kodim Karanganyar – Upacara Pemakaman Jenazah Almr. Letkol Inf Purn. Athanasius Sukro Wirhono
Kodim Karanganyar Upacara Pemakaman Jenazah Almr. Letkol Inf Purn. Athanasius Sukro Wirhono
Upacara ini sebagai bentuk penghormatan dari pemerintah bangsa dan negara atas jasa, dharma bakti serta pengabdian almarhum kepada bangsa dan negara selama hidupnya.

Almarhum adalah salah satu pejuang bangsa yang selalu ingin melihat lebih kedepan utamanya untuk kemajuan bangsa dan negara. Dalam menjalankan tugasnya sebagai TNI, Almarhum juga di kenal mempunyai rasa tanggung jawab dan semangat kerja yabg luar biasa, bahkan hal itu ditunjukan sampai akhir hayatnya.

Kodim Karanganyar – Upacara Pemakaman Jenazah Almr. Letkol Inf Purn. Athanasius Sukro Wirhono
Kodim Karanganyar Upacara Pemakaman Jenazah Almr. Letkol Inf Purn. Athanasius Sukro Wirhono
Pada acara yang khidmat ini, saya mengajak kepada para hadirin semuanya untuk memanjatkan do’a kepada Tuhan YME, agar almarhum diterima disisisnya sesuai dengan amal ibadah dan pengabdianya kepada bangsa dan negara, dan kepada keluarga yabg ditinggalkan supaya diberi ketabahan dan kesabaran,”pungkas Suwarko.

(Lam-Pendim 0727/Kra)

Dialog Kebangsaan Deklarasi Pelajar Karanganyar Anti Radikalisme

Kodim KaranganyarDialog Kebangsaan Deklarasi Pelajar Karanganyar Anti Radikalisme
Kodim Karanganyar – Dialog Kebangsaan Deklarasi Pelajar Karanganyar Anti Radikalisme
Kodim KaranganyarDialog Kebangsaan Deklarasi Pelajar Karanganyar Anti Radikalisme
Dalam membangun generasi muda yang hebat, Komandan Kodim  0727/Karanganyar Letkol Inf Andi Amin Latama, S.Sos., memberikan materi Dialog Kebangsaan Deklarasi Pelajar Karanganyar Anti Radikalisme, di Rumdis Bupati Karangayar, Kamis (29/08/19).

Materi yang disampaikan Dandim yaitu tentang Internalisasi Idiologi Pancasila. Pancasila sebagai benteng radikalisme, tantangan saat ini jauh lebih berat dari perjuangan para Pahlawan dalam merebut kemerdekaan. Di era milenial saat ini peran medsos jauh lebih berbahaya dari penjajah.

Kodim Karanganyar – Dialog Kebangsaan Deklarasi Pelajar Karanganyar Anti Radikalisme
Kodim KaranganyarDialog Kebangsaan Deklarasi Pelajar Karanganyar Anti Radikalisme
Mempertahankan jauh lebih berat dari merebut kemerdekaan, karena yang dilawan adalah rakyat sendiri. Saya mengajak dan menggugah anak-anak muda sekarang, jangan sampai kita terpengaruh paham radikalisme, jangan tergiring kepada agama yang dipolitisasi, yang ujung-ujungnya hanya untuk kekuasaan perorangan.

Ditambahkan Andi, Pancasila sudah terbukti dan tidak akan tergantikan. Kalau sampai saat ini masih ada yang meragukan Pancasila, maka perlu dipertanyakan. Dengan itu, maka kita harus bisa mengamalkan nilai-nilai yang ada dalam Pancasila,”tegas Perwira Akmil lulusan tahun 2000 tersebut.

(Lam-Pendim 0727/Kra)

Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Candi 2019 Polres Karanganyar

Kodim Karanganyar - Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Candi 2019 Polres Karanganyar
Kodim Karanganyar - Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Candi 2019 Polres Karanganyar
Kodim Karanganyar - Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Candi 2019 Polres Karanganyar
Komandan Kodim  0727/Karanganyar Letkol Inf Andi Amin Latama, S.Sos., menghadiri Upacara Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Candi Ta. 2019 di Halaman Polres Karanganyar, Kamis (29/08/19).

Pada kesempatan tersebut AKBP Catur Gatot Efdendi,S.Ik. MSI. (Kapolres karanganyar) membacakan amanat Kapolda Jateng mengungkapkan, “Permasalahan dibidang lalu lintas, dewasa ini telah berkembang dengan cepat dan dinamis. 3 hal ini sebagai konsekuensi dari meningkatnya jumlah kendaraan bermotor dan populasi penduduk, yang memerlukan alat transportasi sebagai sarana mobilitas dalam memenuhi kebutuhan hidupnya.

Perkembangan transportasi juga telah menginjak era digital, dimana operasional order angkutan publik sudah berada dalam genggaman (cukup menggunakan handphone). Modernisasi ini perlu diikuti dengan inovasi dan kinerja Polri khususnya Polantas, sehingga mampu mengantisipasi segala dampak yang akan timbul dari modernisasi transportasi tersebut. Polisi lalu lintas terus berupaya melaksanakan program Kapolri yang disebut promoter (profesional modern- terpercaya).
Kodim Karanganyar - Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Candi 2019 Polres Karanganyar
Kodim Karanganyar - Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Candi 2019 Polres Karanganyar
Sesuai amanat undang-undang nomor 22 tahun 2009 tentang lalu lintas dan angkutan jalan, kita diharapkan untuk :
1) Mewujudkan dan memelihara keamanan, keselamatan dan kelancaran serta ketertiban berlalu lintas (kamseltibcar lantas);
2) Meningkatkan kualitas keselamatan dan menurunkan tingkat fatalitas korban kecelakaan lalu lintas;
3) Membangun budaya tertib berlalu lintas; dan
4) meningkatkan kualitas pelayanan kepada publik.

Keempat angka di atas, merupakan hal yang kompleks dan tidak bisa ditangani oleh Polantas sendiri, melainkan sinergitas antar pemangku kepentingan menjadi sangat mendasar dalam menemukan akar masalah, dan solusinya yang harus diterima serta dijalankan oleh semua pihak.

Salah satu yang menjadi fokus perhatian saat ini adalah keselamatan bagi pengguna jalan. Keselamatan memang sesuatu yang pertama dan utama dalam berlalu lintas. Dalam konteks ini, lalu lintas dapat dipahami sebagai urat nadi kehidupan, cermin budaya bangsa dan cermin tingkat modernitas,”terangnya.

“Operasi patuh tahun 2019 ini akan dilaksanakan selama 14 hari, yang dimulai dari tanggal 29 Agustus sampai dengan 11 September 2019, secara serentak di seluruh Indonesia.

Prioritas penindakan dan pelanggaran operasi patuh tahun 2019 adalah sebagi berikut :
1) Pengendara sepeda motor yang tidak menggunakan helm standar;
2) Pengemudi roda-4 yang tidak menggunakan safety belt;
3) Pengemudi roda-4 yang melebihi batas maksimal kecepatan;
4) Pengemudi ranmor yang melawan arus;
5) Mabuk pada saat mengemudikan ranmor;
6) Pengendara ranmor yang masih di bawah umur;
7) Menggunakan hp pada saat mengemudikan ranmor;
8) Ranmor yang menggunakan lampu strobo/rotator/sirine.

Kodim Karanganyar - Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Candi 2019 Polres Karanganyar
Kodim Karanganyar - Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Candi 2019 Polres Karanganyar
Dengan prioritas penindakan dan pelanggaran operasi patuh tahun 2019 tersebut diatas, maka diharapkan operasi patuh tahun ini dapat menekan jumlah korban fatalitas, dan meminimalisir kemacetan lalu lintas, serta terwujudnya kamseltibcarlantas yang mantap,”pungkas Gatot.

“Selamat melaksanakan tugas operasi kepolisian dengan sandi operasi patuh candi 2019”. Semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa selalu memberikan bimbingan, kekuatan dan petunjuk kepada kita semua, sehingga kita dapat melaksanakan tugas dan pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan negara yang kita cintai ini.

(Lam-Pendim 0727/Kra)

Melalui Komsos Kreatif, Kita Tingkatkan Rasa Cinta Tanah Air

Kodim Karanganyar - Melalui Komsos Kreatif, Kita Tingkatkan Rasa Cinta Tanah Air
Kodim Karanganyar - Melalui Komsos Kreatif, Kita Tingkatkan Rasa Cinta Tanah Air
Kodim Karanganyar - Melalui Komsos Kreatif, Kita Tingkatkan Rasa Cinta Tanah Air
Kosmos Kreatif, Lomba Tari Perjuangan Korem 074/Warastratama Ta 2019, dengan tema "Melalui Kegiatan Komsos Kreatif, Kita Tingkatkan Rasa Cinta Tanah Air, Wawasan Kebangsaan Dan Kesadaran Berbangsa dan Bernegara serta Menjaga dan Mempertahankan Kedaulatan NKRI". Rabu (28/8)

Dalam hal ini Komandan Kodim  0727/Karanganyar Letkol Inf Andi Amin Latama, S.Sos., turut menghadiri Komsos Kreatif di Aula Makorem tersebut.

Sambutan Komandan Korem O74/Warastratama Kolonel Inf Granada Baay yang dibacakan Kasrem Letkol Inf Yudi Purwanto, mengucapkan selamat datang kepada seluruh peserta lomba dan hadirin di Makorem Warastratama, disertai harapan semoga kegiatan ini dapat menjadi forum, dan wadah silaturahmi untuk meningkatkan serta memelihara hubungan antar prajurit TNI AD dengan komponen bangsa lainnya.

Perlu diketahui bersama bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan hubungan antara TNI dengan rakyat. Dalam hal ini, kepada para generasi muda melalui ajang lomba pemusik jalanan dan lomba tari kreasi perjuangan.

Kodim Karanganyar - Melalui Komsos Kreatif, Kita Tingkatkan Rasa Cinta Tanah Air
Kodim Karanganyar - Melalui Komsos Kreatif, Kita Tingkatkan Rasa Cinta Tanah Air
Selain itu, lomba ini merupakan salah satu bentuk dari ekspresi kebangsaan melalui bidang kesenian dan pendidikan, guna membangun semangat baru serta pencerahan kepada generasi penerus bangsa. Hal itu agar dapat mengembangkan jiwa kreatifitas sesuai dengan bakat dan minatnya masing-masing.

“Sebagaimana dipahami bersama, bahwa dalam setiap perlombaan pasti ada yang menang dan ada yang kalah. Bagi yang kalah jangan berkecil hati atau pesimis, tapi anggap hal itu sebagai kemenangan yang tertunda dan jadikan cambuk untuk lebih berprestasi.

Saya yakin dan percaya para peserta lomba telah mempersiapkan diri, untuk bisa menunjukkan penampilan yang terbaik demi membawa nama baik sekolah dan daerahnya. Tidak kalah pentingnya, saya sampaikan kepada peserta lomba agar menjunjung tinggi sportifitas, dengan selalu menjaga kebersamaan, persahabatan, persaudaraan, persatuan dan kesatuan antar sesama peserta lomba,”pungkas Kasrem.

(Lam-Pendim 0727/Kra)

Pasca Kebakaran, Anggota Koramil 05 Mojogedang Gotong Royong Bersihkan Sisa-sisa Kebakaran

Kodim Karanganyar - Pasca Kebakaran, Anggota Koramil 05 Mojogedang Gotong Royong Bersihkan Sisa-sisa Kebakaran
Kodim Karanganyar - Pasca Kebakaran, Anggota Koramil 05 Mojogedang Gotong Royong Bersihkan Sisa-sisa Kebakaran
Kodim Karanganyar - Pasca Kebakaran, Anggota Koramil 05 Mojogedang Gotong Royong Bersihkan Sisa-sisa Kebakaran
Kebakaran yang melanda SMP Penda Mojogedang yang terjadi dua hari yang lalu, menyisakan kesedihan bagi para siswanya. Adapun kerugian yang mencapai ratusan juta rupiah, meliputi kantor Guru beserta alat kantornya, dan dan juga dokumen - dokumen Sekolah, termasuk arsip arsip siswanya.

Kepala sekolah Drs. Yahmin Spd menyampaikan, dengan terjadinya kebakaran ini sangat mengganggu KBM (Kegiatan Belajar Mengajar) di sekolah. Ucapan terima kasih juga kami ucapkan kepada anggota Koramil 05/Mojogedang, yang telah datang untuk membantu pembersihkan serta melaksanakan pembenahan lokasi kebakaran.

Kodim Karanganyar - Pasca Kebakaran, Anggota Koramil 05 Mojogedang Gotong Royong Bersihkan Sisa-sisa Kebakaran
Kodim Karanganyar - Pasca Kebakaran, Anggota Koramil 05 Mojogedang Gotong Royong Bersihkan Sisa-sisa Kebakaran
Danramil Kapten Cpl Bambang SP mengatakan,"sudah kewajiban bagi kita untuk selalu membantu kesulitan yang terjadi di wilayah. Semoga ini menjadi pelajaran bagi kita untuk selalu menjaga keamanan dan ketertiban di tempat kerja kita,”terangnya.

(05-Pendim 0727/Kra)

Danramil Mojogedang Tekankan Anggotanya Jauhi Narkoba

Kodim Karanganyar - Danramil 05/Mojogedang Kapten Cpl Bambang SP, mengambil Jam Komandan atau sering disebut dengan kata Jamdan anggota Koramil. Ini merupakan waktu bagi setiap Komandan untuk memberikan pesan ataupun instruksi bagi anggotanya, agar dapat melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya sesuai harapan target dari Komando Atas di aula kantor Koramil. Rabu (28/8)

Danramil berharap Babinsanya selalu mempedomani Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan 8 Wajib TNI  dalam setiap menjalankan tugas-tugas TNI di wilayah Teritorial. “Serta selalu meningkatkan Ketaqwaan kepada Tuhan YME,” terangnya.

Kapten Bambang juga mengingatkan dan memerintahkan personelnya untuk selalu cek wilayah dalam hal kondusifitas wilayah, apalagi banyak sekali pada bulan ini rangkaian HUT ke 74 Kemerdekaan RI di desa-desa Binaan.

Selain itu juga saya tekankan untuk menghindari pelanggaran pidana kriminal, pidana militer dan disiplin prajurit. Anggota juga diminta menghindari Narkoba dan menyambangi tempat-tempat hiburan malam. “Apalagi sampai jadi backing tempat hiburan maka sanksi akan ditegakkan bagi prajurit TNI yang demikian,” imbaunya.

Sebagai Danramil ingin Babinsanya selalu meningkatkan pola komunikasi dengan rakyat, yang dikemas dalam kegiatan apapun yang berorientasi kemanunggalan TNI dengan rakyat. “Geber terus komsos, patroli malam, anjangsana, patroli dialogis dan sambang wilayah, serta berikan imbauan-imbauan kepada masyarakat,” perintahnya.

(05-Pendim 0727/Kra)

Yang Tampak Biasa Mampu Menjadi Luar Biasa

Kodim Karanganyar - Tanpa disadari kegiatan manusia banyak menghasilkan sampah. Sampah yang dihasilkan manusia dari kehidupan rumah tangganya disebut sampah rumah tangga. Selain itu, sampah juga banyak dihasilkan dari sisa industri. Sampah yang dihasilkan dari sisa industri disebut sebagai limbah. Sampah adalah sesuatu yang tidak dipakai lagi dan harus dibuang. Sampah tidak berarti sesuatu hal yang tidak dapat dipakai lagi atau didaur ulang. Pada umumnya sampah berasal dari kegiatan yang dilakukan oleh manusia, termasuk kegiatan industri. Selasa (27/8)

Timbulnya masalah persampahan tidak dapat lepas dari perilaku manusia itu sendiri sebagai penghasil sampah, dimana pemahaman dan kesadaran masyarakat dalam kebersihan belum berjalan sesuai dengan harapan. Dikarenakan masih banyak masyarakat yang membuang sampah sembarangan, meskipun tempat sampah sudah tersedia. Babinsa Desa Ngringo Serka Basrowi melaksanakan Komsos dengan Pak Bambang Edi (Ketua BPD) dan Sujiwibowo (Kadus Karangrejo) membahas Masalah rencana pembangunan pengolahan limbah Sampah di Lingkungan RW 17 Perumnas Palur, desa Ngringo, Kecamatan Jaten, Kabupaten Karanganyar.

Masalah sampah tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah, tetapi juga merupakan tanggung jawab seluruh masyarakat. Mengingat perilaku masyarakat berpengaruh besar terhadap kebersihan, maka masyarakat harus berperan secara aktif dalam pengelolaan sampah yang optimal,” Jelas Babinsa.

"Yang tampak biasa akan menjadi luar biasa saat kita mempunyai kemampuan tertentu untuk merubahnya, tak ubahnya sampah yang dapat di daur ulang dan menjadi barang yang lebih bermanfaat untuk kehidupan masyarakat," Ujar Danramil 04 Jaten Kapten Cba Suryanto.

(04-Pendim 0727/Kra)

Dengan Samapta, Fisik Prajurit Kodim 0727 Karanganyar Teruji dan Terukur

Kodim Karanganyar - Untuk mengukur sejauh mana kebugaran fisik Prajurit, Kodim 0727/Karanganyar menggelar Samapta Periodik Tahap II Tahun 2019 di alun-alun kabupaten Karanganyar, Selasa (27/08/2019).

Kesamptaan jasmani yang baik merupakan modal utama dalam mendukung keberhasilan tugas pokok TNI AD, dimana kali ini diikuti oleh seluruh anggota dari Kodim Karanganyar dan Minvetcad  Karanganyar.

Kegiatan Samapta ini di awasi Serma Slamet dari Bajasrem 074/Warastratama , yang dilaksanakan mulai dari tanggal 27 s.d 30 Agustus 2019.

Sebelum melaksanakan kegiatan, diawali dengan pengecekan personel yang akan melaksanakan tes Samapta kemudian dilanjutkan dengan pemeriksaan awal untuk mengukur tensi dan denyut nadi bagi para peserta. Batiops Kodim Karanganyar Pelda Sunardin pimpin senam perenggangan.

Beberapa item yang dinilai dalam tes kesamaptaan Jasmani, yaitu lari 12 menit untuk kesegaran A dan kesegaran B meliputi Pull Ups 1 menit,  Sit Ups1 menit , Push Ups 1 menit, Lunges 1 menit  dan Shuttle Run 2 X 10 meter, serta ketangkasan renang sejauh 50 meter.

Serma Slamet mengatakan, pembinaan fisik dalam menghadapi kesamaptaan jasmani bagi prajurit ini mengacu pada program-program dari Komando Atas, dan dilaksanakan secara bertahap, bertingkat serta berlanjut. “Pembinaan telah dilaksanakan meliputi aerobik rutin tiap hari Selasa, Kamis dan Jum’at,” ujarnya.

“Program pembinaan fisik harus dilaksanakan secara serius, sehingga akan mendapat hasil nilai yang maksimal,” tegasnya.

Dandim Letkol Inf Andi Amin Latama, S.Sos. menambahkan, pembinaan fisik dalam menghadapi kesemaptaan jasmani bagi prajurit mengacu pada program dari Komando Atas, dilaksanakan secara bertahap, bertingkat dan berlanjut.

Kemudian dalam pelaksanaan kegiatan juga diutamakan faktor keselamatan jiwa, dan jangan memaksakan diri untuk tetap mengikuti kegiatan.

"Layak atau tidak, siap atau tidak, biarlah tim kesehatan yang menentukannya. Jangan mengabaikan faktor keselamatan jiwa, yang akan berakibat buruk terhadap diri sendiri, keluarga maupun Satuan. Lakukan dengan maksimal sesuai dengan kemampuan, karena satuan sudah melaksanakan pembinaan fisik rutin setiap hari Selasa, Kamis dan Jumat," Tegas Andi.

(Lam-Pendim 0727/Kra)

Dandim Karanganyar Hadiri Resepsi Dalam Rangka Peringatan HUT RI ke 74

Kodim Karanganyar - Resepsi Dalam Rangka Peringatan HUT ke 74 Kemerdekaan RI Tahun 2019, di Pendopo Rumah dinas Bupati Karanganyar, Selasa (27/08/19). Turut hadir Komandan Kodim 0727/Karanganyar Letkol Inf Andi Amin Latama, S.Sos., beserta Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XLVIII Ibu Eny Dwijayanti Andi Amin.

Drs. Sutarno, M.Si Sekda Karanganyar selaku pimpinan umum Kegiatan Resepsi Peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia Ke 74, berdasarkan surat kementrian Negara Kesatuan Republik Indonesia tanggal 24 Juni 2019 tentang penyampaian HUT Ke 74 Republik Indonesia dengan tema "SDM Unggul Indonesia Maju", rangkaian pokok ada 7 (tujuh), penunjang 5 (lima) kegiatan serta 7 (tujuh) kegiatan umum berjalan dengan aman tertib dan lancar.

Malam ini juga kami menghadirkan para pemenang Lomba rangkain 17 Agustus 2019, diantaranya Lomba Festifal, Lomba Dekorasi Antar Desa, Lomba Baris- Berbaris Perjuangan dan Lain- lain, kami ucapkan kepada Bintang Tamu malam ini yang telah berkenan hadir yaitu Tya AFI yang merupakan salah satu warga masyarakat Surakarta,”terangnya.

Ditambahkan Drs. H. Juliatmono, MM., Bupati Karanganyar dalam Kegiatan Resepsi Peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia Ke 74. Mari kita bangkitkan semangat kita dari Karanganyar untuk Indonesia yang lebih pokok demi masa depan yang unggul, dari tiap-tiap Kecamatan yang sudah dilaporkan tidak ada kendala, dalam pelaksanaan Pengibaran Bendera Merah Putih setinggi-tingginya dari aura positive dan optimisme, karena modal kita hanya guyub rukun saling menghargai dan gotong royong.

(Lam-Pendim 0727/Kra)

Kamis, 29 Agustus 2019

Danramil Mojogedang Tekankan Anggotanya Jauhi Narkoba


Kodim Karanganyar - Danramil Mojogedang Tekankan Anggotanya Jauhi Narkoba
Danramil 05/Mojogedang Kapten Cpl Bambang SP, mengambil Jam Komandan atau sering disebut dengan kata Jamdan anggota Koramil. Ini merupakan waktu bagi setiap Komandan untuk memberikan pesan ataupun instruksi bagi anggotanya, agar dapat melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya sesuai harapan target dari Komando Atas di aula kantor Koramil. Rabu (28/8)

Danramil berharap Babinsanya selalu mempedomani Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan 8 Wajib TNI  dalam setiap menjalankan tugas-tugas TNI di wilayah Teritorial. “Serta selalu meningkatkan Ketaqwaan kepada Tuhan YME,” terangnya.

Kapten Bambang juga mengingatkan dan memerintahkan personelnya untuk selalu cek wilayah dalam hal kondusifitas wilayah, apalagi banyak sekali pada bulan ini rangkaian HUT ke 74 Kemerdekaan RI di desa-desa Binaan.

Selain itu juga saya tekankan untuk menghindari pelanggaran pidana kriminal, pidana militer dan disiplin prajurit. Anggota juga diminta menghindari Narkoba dan menyambangi tempat-tempat hiburan malam. “Apalagi sampai jadi backing tempat hiburan maka sanksi akan ditegakkan bagi prajurit TNI yang demikian,” imbaunya.

Sebagai Danramil ingin Babinsanya selalu meningkatkan pola komunikasi dengan rakyat, yang dikemas dalam kegiatan apapun yang berorientasi kemanunggalan TNI dengan rakyat. “Geber terus komsos, patroli malam, anjangsana, patroli dialogis dan sambang wilayah, serta berikan imbauan-imbauan kepada masyarakat,” perintahnya.

(05-Pendim 0727/Kra)

Kunjungi Kantor Desa Babinsa Bangsri Himbau Pelihara Keamanan


Kodim Karanganyar – Kunjungi Kantor Desa Babinsa Bangsri Himbau Pelihara Keamanan
Anggota Koramil 06 karangpandan Serda Supriyadi selaku Babinsa Desa Bangsri, kunjungi Kantor Desa Bangsri yang merupakan Desa binaannya, Senin (26/08/2019).

Serda Supriyadi menyampaikan masukan untuk kemajuan desa, dan juga menambahkan beberapa pesan-pesan keamanan serta ketertiban masyarakat. Untuk seluruh perangkat Desa agar kita bersama-sama mengajak warga menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, sehingga di desa ini warganya selalu rukun dan damai.

“Apabila ada timbul suatu permasalahan dalam masyarakat, baik yang kecil apalagi masalah besar segera diselesaiakan secara kekeluargaan dan apabila belum ada penyelesaianya, segera laporkan kepada kami Babinsa atau Bhabinkamtibmas, “Kami siap 1×24 jam untuk membantu masyarakat,"ungkap Supriyadi.

(06-Pendim 0727/Kra)

Serka Maryadi Pantau Penggilingan Padi Di Wilayah Binaannya

KARANGANYAR — Dalam rangka meningkatkan swasembada pangan yang dicanangkan oleh pemerintah bekerjasama dengan TNI, Serka Maryadi Babinsa Des...