Karanganyar - Kekompakan
dan rasa kekeluargaan Satuan Koramil 07/Matesih memang sudah tidak diragukan
lagi, bukan hanya kompak saat di lapangan dan saat berdinas. Kini rasa
kekeluargaan satuan Koramil Matesih Kodim 0727/Karanganyar, dapat terlihat pada
saat seluruh anggota Koramil menengok Babinsa desa Koripan, Serka Ngadiyanto
yang sedang dirawat di rumah sakit PKU Karanganyar. Selasa (26/12/17)
Walaupun
jarak antara Koramil Matesih dan Rumah Sakit PKU Karanganyar cukup jauh, namun
itu bukan menjadi penghalang. Membesuk teman yang sedang sakit, merupakan salah
satu bentuk soliditas antar anggota Koramil terjalin dengan baik. Kegiatan ini
juga untuk memberikan semangat kepada anggota yang sakit,” ujar Serda Ari.
Danramil
07/Matesih Kapten Sutrisno menjelaskan bahwa “rekan kerja adalah bagian dari
keluarga, jadi jika ada sanak keluarganya dari anggota yang sakit sebisa
mungkin kami pasti akan menengok dan mendoakan semoga cepat sembuh dan sehat
kembali,” terangnya.
(07-Pendim 0727/Kra)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar