Rabu, 20 Desember 2017

Rakoor Menghadapi Natal 2017 dan Tahun Baru 2018 Kabupaten Karanganyar

Karanganyar - Bertempat di gedung rapat rumah dinas Wakil Bupati Kabupaten Karanganyar dilaksanakan Rapat koordinasi menghadapi natal 2017 dan tahun baru 2018 Kabupaten Karanganyar, yang dihadiri 70 orang. Termasuk hadir dalam rapat mewakili Komandan Kodim 0727/Karanganyar Letkol Inf M.I. Muchtar M. yaitu Perwira Staf dan Danramil jajaran Kodim 0727/Karanganyar. Selasa (19/12)

Sekda Kabupaten Karanganyar Drs Samsi, M.Si menyampaikan tentang masalah harga sembako dinyatakan masih aman, tetapi sedikit mengalami kenaika yaitu kenaikan harga tomat. Terimakasih untuk jajaran Polres Karanganyar yang telah menindak adanya pelanggaran, dalam perdagangan yaitu Ayam tiren, semoga semua instani tetap mendukung tugas Polisi.

Tetkait dengan elpigi 3 kg, sampai saat ini dalam pantauan harga masih normal. Walaupun para konsumen sebagian menyimpan dengan alasan persiapan pribadi dalam natal dan tahun baru. Setelah ini dimohon instansi terkait untuk menyampaikan  terkait Persiapan Natal dan Tahun Baru.

Dari semua unsur instansi Tni/Polri, disperindak, dinas pariwisata, dishub, disnaker, dinas kesehatan dan semua unsur terkait, siap memberikan pengamanan pada natal 2017 dan tahun baru 2018 di wilayah kabupaten Karanganyar. 

(Pendim 0727/Kra)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bentuk Satpam Berintegritas Babinsa Sroyo Berikan Materi Materi Penyegaran

KARANGANYAR — Sertu Suparjo Babinsa Desa Sroyo anggota Koramil 04/Jaten melaksanakan patroli pemantauan keamanan dan ketertiban di wilayah b...