Kamis, 07 Juni 2018

Tarling sebagai Sarana untuk Menambah Kerukunan dan Keguyuban Masyarakat


Karanganyar - Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1439 H / 2018 M, Pjs. Bupati Karanganyar Prijo Anggoro Budi Raharjo, Kepala Staf Kodim 0727/Karanganyar Mayor Inf Mantang, Kapolres Karanganyar AKBP Henik Maryanto serta segenap Forkopimda Karanganyar, melaksanakan buka bersama dan taraweh keliling di Masjid As Syukur Popongan Karanganyar. Rabu (06/6)

Alhamdulillah dengan kehadiran beliau dapat menambahkan motivasi kepada kami semua. Menambah kerukunan dan keguyuban masyarakat desa Popongan khususnya. Alangkah indah dan bahagianya seandainya kedatangan rombongan, kegiatan ini diadakan setiap 1 bulan sekali. Tentu akan lebih menambahkan berkah bagi kami, meskipun kita kali ini sedang menghadapi tahun politik, tetapi masyarakat desa Popongan tetap hidup dalam damai. Hal itu dapat dilihat dari situasi yang aman, tentram dan damai pada saat ini, “ungkap Camat Karanganyar Agung Respati.

Warga desa Popongan ini masyarakatnya masih guyup rukun, walaupun yang notabennya hidup di daerah perkotaan. Berarti masyarakatnya masih menjunjung tinggi sikap gorong-gorong. Bapak-bapak dan ibu-ibu sekalian, malam ini kami pertama kali perkenalan, sekalian kami mohon pamit. Karena tanggal 23 juni kami harus kembali ke Semarang.

Kami sangat merasa bangga sekali pernah menjadi bagian dari Kabupaten Karanganyar ini, meskipun waktu yang hanya singkat. Akan tetapi dihati kecil kami merasakan kami sudah menjadi warga Karanganyar. Kami berpesan, supaya kebersamaan ini untuk selalu kita jaga mulai dari TNI-POLRI, Forkopimdanya sampai masyarakatnya",ungkap Pjs. Bupati Karanganyar Prijo Anggoro.

(Pendim 0727/Kra)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Serka Maryadi Pantau Penggilingan Padi Di Wilayah Binaannya

KARANGANYAR — Dalam rangka meningkatkan swasembada pangan yang dicanangkan oleh pemerintah bekerjasama dengan TNI, Serka Maryadi Babinsa Des...