Kamis, 28 Juni 2018

Ciptakan Karanganyar yang Aman, Damai dan Tenteram serta Kondusif dalam Pelaksanakan Pilkada Serentak 2018


Karanganyar - Komandan Kodim 0727/Karanganyar Letkol Inf M.I. Muchtar M. menghadiri Apel Siaga menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak tahun 2018 di alun-alun kabupaten Karanganyar. Selasa (26/6)

Apel siaga menjelang pelaksanaan pemillhan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah serta pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Karanganyar tahun 2018. Kapolres Karanganyar AKBP Henik Maryanto menyampaikan, “Dimaksudkan untuk memantapkan kesiapan kita atas tanggung jawab dan kepercayaan yang dlberikan oleh negara untuk menjamin keamanan, ketertiban dan kelancaran, demi suksesnya penyelenggaraan pilkada serentak tahun 2018.

Sesuai agenda pemilu, pada harl rabu tanggal 27 Juni 2018, kegiatan pilkada telah  memasuki masa tenang , Polres Karanganyar sendiri menerjunkan 432 personil untuk pengamanan TPS ke satwil jajaran Polres Karanganyar dan dari TNI menerjunkan 177 personil serta Linmas 3.442 personil. Yang selanjutnya akan melaksanakan tugas mengawal proses demokrasi ini, agar situasi kamtibmas yang kondusif tetap terjaga.

Pada kesempatan ini, saya juga mengingatkan kepada seluruh anggota TNI Polri, bahwa kita harus netral. Karena netral adalah harga mati. Bersikap netral adalah klta tidak memlllh, tidak dlpllih dan tidak memberikan dukungan apapun dalam konteks ucapan serta tindakan kepada peserta pilkada. Jika kita melakukan kegiatan politik praktis, maka kita akan mendapatkan sanksi tegas terhadap siapapun yang melanggar kebijakan lnl. Perlu diingat bahwa tugas kita disini adalah mengamankan jalannya pemungutan suara sesuai dengan cara bertindak/cb serta protap yang telah ditentukan dan diatur oleh kesatuan.

Sebelum mengakhiri amanat ini, pada kesempatan yang berbahagia ini, saya selaku Kapolres Karanganyar serta seluruh pejabat terkait penyelenggaraan Pilkada Serentak tahun 2018, mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh peserta apel siaga yang terlibat langsung ataupun tidak langsung selama tahapan pilkada. Khususnya pada pelaksanaan kampanye tanggal 15 Februari sampai dengan 23 Juni 2018 yang lalu, dimana situasi cukup aman dan konduslf.

Kondisl ini harus dapat kita pertahankan sampai dengan pelaksanaan Pilkada serentak mendatang dinyatakan selesai. Akhirnya saya ucapkan selamat melaksanakan tugas, dan selalu langkah kita dengan berdoa kepada Allah SWT Tuhan Yang Maha Kuasa untuk keselamatan dan kelancaran tugas kita. 

Demikian amanat saya, semoga Tuhan Yang Maha Kuasa senantiasa memberikan petunjuk dan perundingannya kepada kita sekalian dalam melaksanakan tugas pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan negara.

(Lam-Pendim 0727/Kra)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Serka Maryadi Pantau Penggilingan Padi Di Wilayah Binaannya

KARANGANYAR — Dalam rangka meningkatkan swasembada pangan yang dicanangkan oleh pemerintah bekerjasama dengan TNI, Serka Maryadi Babinsa Des...