Kamis, 12 Juli 2018

Dengan Semangat Promoter Polri Siap Mengamankan Agenda Kamtibmas tahun 2018 dan 2019


Karanganyar - Upacara HUT Bhayangkara ke 72 Tahun 2018 "Dengan Semangat Promoter Polri Siap Mengamankan Agenda Kamtibmas tahun 2018 dan 2019". Komandan Kodim 0727/Karanganyar Letkol Inf M.I. Muchtar M turut hadir melaksanakan upacara HUT Bhayangkara ke 72 tahun 2018 di Mapolres Karanganyar. Selasa (11/7)

Kapolres Karanganyar AKBP Henik Maryanto  menyampaikan apresiasi kepada anggota Polri yang telah bertugas di jalan-jalan raya, untuk memastikan lalu lintas selama mudik lebaran berjalan lancar. Kami menyampaikan apresiasi kepada anggota Polri yang selalu hadir menjaga keamanan dan ketertiban, sehingga umat islam bisa menjalankan ibadah di bulan suci ramadhan dengan tenang. 

Kami juga menyampaikan apresiasi kepada anggota Polri yang bekerja keras agar penyelenggaraan pilkada serentak di 171 daerah bisa berjalan secara aman dan tertib. Kami yakin apa yang dilakukan oleh setiap anggota Polri adalah wujud pengabdian terbaik kepada rakyat, bangsa dan negara. Seluruh anggota kepolisian Republik Indonesia dimanapun berada tengah melaksanakan tugas mulia, terhormat dan membanggakan sebagai bhayangkara negeri. Bhayangkara negeri yang selalu sigap menjaga keamanan, ketertiban serta memberikan pengayoman, perlindungan dan pelayanan kepada segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia. 

Henik juga mengingatkan agar seluruh anggota polri tidak cepat berpuas diri. Karena ke depan Polri akan menghadapi tantangan tugas yang semakin berat dan kompleks, tuntutan dan harapan rakyat terhadap polri semakin meningkat. Terlebih lagi saat dunia sekarang ini terus berubah, terus berkembang dan bergerak dengan kecepatan tinggi yang membawa tantangan tantangan baru. Membawa ancaman-ancaman baru terhadap situasi keamanan dalam negeri.

Di era digital seperti saat ini Polri harus mampu mengantisipasi perkembangan tindak kejahatan yang semakin beragam, berevolusi dalam berbagai wujud dan memanfaatkan kemajuan teknologi informasi. Polri juga harus semakin siap menghadapi kejahatan yang bersifat transnasional seperti ancaman kejahatan siber, human trafficking, drug trafficking, sampai dengan armed smuggling.

Selain itu Polri harus terus meningkatkan kewaspadaan dan kemampuan dalam menghadapi ancaman kejahatan terorisme. Terorisme adalah kejahatan luar biasa terhadap negara, bangsa serta kemanusiaan. Hampir semua negara di dunia menghadapi ancaman kejahatan terorisme ini. Ancaman terorisme, bukan hanya terjadi di negara-negara yang sedang dilanda konflik. Tapi juga negara-negara maju seperti Amerika Serikat, Uni Eropa juga sedang menghadapi ancaman yang sama,”terang Kapolres.

(Lam-Pendim 0727/Kra)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Halal Bihalal Keluarga Besar NU Kabupaten Karanganyar Tahun 2024

KARANGANYAR — Bertempat di Pendopo Rumah Dinas Bupati Karanganyar telah dilaksanakan kegiatan Halal Bihalal Keluarga Besar Nahdatul Ulama (N...