Rabu, 14 Februari 2018

Babinsa Koramil 01 Karanganyar Tak Pernah Lelah Bantu Petani Panen Padi



Karanganyar - Peran Babinsa untuk ikut menjaga dan mensukseskan ketahanan pangan, benar-benar direalisasikan. Selain ikut memberikan penyuluhan, para tentara ini juga ikut mendampingi petani mulai dari proses pengolahan lahan hingga panen padi. Babinsa Serda Sukarmo anggota Koramil 01/Karanganyar Kodim 0727/Karanganyar, yang turun ke sawah membantu mendampingi panen padi milik bapak Margono RT 02/06 Cangakan Barat kelompok tani Ngudi Makmur Cangakan dengan luas 1,5 Ha jenis padi pp 64. Senin (12/02)

Komandan Koramil 01 Karanganyar Kapten Kav Wardiyo terjunkan anggotanya untuk membantu petani dalam mensukseskan program swasembada pangan. Terbukti meski kegiatan sangat padat Serda Sukarmo selalu aktif turun ke sawah untuk mendampingi petani.

Serda Sukarmo menyampaikan sebagai aparat teritorial, pihaknya mengajak para petani agar lebih bersemangat dalam bercocok tanam. Kegiatan ini juga merupakan bagian dari program pemerintah dalam pencapaian swasembada pangan nasional.

“Disamping pendampingan pertanian, sekaligus untuk meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat melalui bidang pertanian,” ujarnya .

Ia juga menjelaskan, Babinsa selaku aparat teritorial merupakan ujung tombak TNI yang berada di seluruh wilayah desa binaannya yang langsung bersentuhan dengan masyarakat. Diharapkan mampu mendorong para petani yang ada di wilayahnya dalam rangka meningkatkan produksi pangan.

Babinsa selaku motivator, yang harus mampu mengajak para petani untuk mendukung pencapaian program swasembada pangan nasional,” tegas Babinsa.

(01-Pendim 0727/Kra)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Musrenbang Kabupaten Karanganyar Tahun 2024

KARANGANYAR — Komandan Kodim 0727/Karanganyar Letkol Inf Andri Army Yudha Ardhitama, S.I.P., menghadiri Musrenbang Kabupaten Karanganyar di ...