Jumat, 30 Maret 2018

Koramil Bersama Polsek Karangpandan Amankan Ibadah Paskah Gereja Nazarene Desa Karangpandan


Karanganyar - Personel Koramil 06 Karangpandan bersama Personel Polsek Karangpandan melaksanakan pengamanan Ibadah Paskah di Gereja Nazarene Dusun Keprabon Menjangan Desa Karangpandan Kecamatan Karangpandan. Jum’at (30/03)

Danramil Kapten Sutatna mengatakan "Kami berikan pengamanan setiap kegiatan masyarakat yang mengundang atau mendatangkan banyak orang. Seperti contoh kegiatan Ibadah Paskah pagi ini, di Gereja Nazarene. Pengamanan bersama pagi ini dilaksanakan supaya kegiatan berjalan aman dan lancar tidak ada gangguan", Ujar Sutatna.

"Ibadah Paskah yang dipimpin Pendeta Yohanes Suroso, dengan tema "Yesus Mati Untuk Menyelamatkan Manusia", Pelaksanaan Ibadah Paskah berlangsung khidmat. Karena personil Koramil dan Polsek mengawal kegiatan pengamanan dari awal sampai dengan selesai", Jelas Danramil.

(06-Pendim 0727/Kra)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Dandim Karanganyar Pimpin Acara Korps Raport Kenaikan Pangkat April 2025

KARANGANYAR — Komandan Kodim 0727/Karanganyar Letkol Inf Andri Army Yudha Ardhitama, S.I.P., memimpin langsung acara korps raport kenaikan p...