Senin, 26 November 2018

Pasiops Kodim 0727 Karanganyar Berikan Wawasan Kebangsaan dan Bela Negara Mahasiswa ISI, IAIN, UTP


Karanganyar - Pasiops Kodim 0727/Karanganyar Kapten Inf Suyatno mewakili Dandim Karanganyar memberikan pembekalan tentang Wawasan Kebangsaan dan Bela Negara dihadapan  Mahasiswa Institut Seni Indonesia (ISI), Institut Agama Islam Negeri (IAIN), Universitas Tunas Pembangunan (UTP) Pada Masa Pengenalan Akademik (MPA) yang bertempat di Aula Kecamatan Kerjo, Koramil 11/Kerjo dan sekitarnya. Jum'at (23/11)

Suyatno mengatakan, bahwa para mahasiswa harus memperkuat Wawasan Kebangsaan dan meningkatkan kesadaran Bela Negara serta mengembangkan kemampuan diri di lingkungan masyarakat. Hal tersebut bertujuab untuk menghadapi berbagai potensi permasalahan yang akan dihadapi, apabila nanti mahasiswa sudah terjun ke masyarakat.

“Kegiatan Wawasan Kebangsaan dan Bela Negara sangat penting diberikan kepada para mahasiswa dalam rangka menghadapi kompleksitas permasalahan mulai dari terorisme, radikalisme, separatisme, kemiskinan, konflik horizontal dan vertikal serta tidak kalah pentingnya yaitu narkoba. Sebagai generasi penerus bangsa, mahasiswa harus mampu menghadapi itu semua dan membawa Indonesia yang lebih maju dimasa yang akan datang,”terang Suyatno.

Lebih lanjut Pasiops menyampaikan bahwa mahasiswa harus mampu melahirkan lebih dari satu sosok generasi yang tidak hanya cerdas dalam ilmu pengetahuan, namun memiliki mental kualitas ideologi serta jiwa kepemimpinan yang kuat serta visioner dan tentunya dikemas dalam kualitas wawasan kebangsaan yang tinggi dari setiap individu.

Mahasiswa harus mempunyai semangat dan rasa membangun bangsa yang tinggi sebagai generasi penerus yang memiliki karakter bangsa di dalam menjalankan kegiatan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara untuk memperkuat wawasan kebangsaan yang tinggi,”tegas Pasiops.

(Lam-Pendim 0727/Kra)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT Ke 58 Korem 074/Warastratama Gelar Ziarah Rombongan

KARANGANYAR — Dalam rangka memperingati HUT yang ke 58, Korem 074/Warastratama melaksanakan ziarah rombongan dan tabur bunga yang dipimpin o...