Senin, 04 Februari 2019

Babinsa dan Relawan Pantang Menyerah Dengan Gatalnya Air Sungai Sroyo

Kodim 0727/Karanganyar - Anggota Koramil 04/Jaten Kodim 0727/ Karanganyar Serka Suparno Babinsa Desa Sroyo bersama Relawan dan warga membersihkan sampah di bawah jembatan Dusun Kanten Desa Sroyo. Minggu (03/02/19)

Bagi manusia, sungai adalah sumber air, sumber makanan, dan juga sumber keindahan yang tak tergantikan. Sungai juga merupakan tempat hidup berbagai flora dan fauna di dalamnya. Namun saat ini sangat sulit menemukan sungai bersih dan bebas dari pencemaran lingkungan. Apalagi jika melihat kondisi Sungai tersebut menjadi tempat pembuangan sampah, limbah rumah tangga, bahkan limbah industry. Tidak mengherankan jika sungai tampak kotor dan bau.
Selain itu, jika musim penghujan tiba, air tersebut akan meluap menyebabkan banjir. Karena tumpukan sampah, begitulah fenomena sungai saat ini. Tak terkecuali Sungai Sroyo di bawah jenbatan yang menumpuk sampah pohon bambu dan sampah rumah tangga.

Camat Jaten H. Aji Pratama Heru,  Babinsa dan Bhabinkamtibmas dan  di bantu Relawan dari Rendam, Polokendo Pottelot, Jalak Lawu serta masyarkat Dusun Kanten bergerak untuk melakukan suatu aksi sebagai wujud kepedulian terhadap pelestarian lingkungan. Aksi yang diselenggarakan tersebut berupa pembersihan sampah yang menumpuk di bawah jembatan Sepreh. Aksi ini sudah di lakukan yang ke Empat,
karena banyaknya pohon banbu dan sampah rumah tangga sampai memerlukan waktu dan tenaga, apalagi sungai Sroyo merupakan aliran limbah industri Pabrik yang ada di kecamatan Jaten, sehingga bau sungai Sroyo sangat mengganggu orang yang lewat.

Bahkan rasa gatal yang di sebabkan bahan kimia limbah dari pabrik tak menyurutkan semangat Relawan dan masyarakat untuk masuk ke sungai. Selain dipenuhi tumpukan sampah, limbah cair dari industri di sepanjang aliran sungai, Daerah Aliran Sungai (DAS) Sroyo juga semakin menyempit dan dangkal, sehingga fungsi sungai tidak lancar.

"Bahwa betapa pentingnya sungai yang bersih bagi kehidupan kita. 'Jangan membuang sampah ke dalam sungai, karena dapat mengganggu ekosistem hidup dalam sungai,' ucapnya. Dengan sungai yang bersih, maka akan terlihat menyenangkan. Air sungai yang bersih dan jernih akan menjadi pemandangan yang indah,' pungkas  Camat Jaten.

(04-Pendim 0727/Kra)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT Ke 58 Korem 074/Warastratama Gelar Ziarah Rombongan

KARANGANYAR — Dalam rangka memperingati HUT yang ke 58, Korem 074/Warastratama melaksanakan ziarah rombongan dan tabur bunga yang dipimpin o...