Jumat, 05 Oktober 2018

Gerakan Nasional Revolusi Mental dan Peringatan Hari Habitat Dunia Tahun 2018


Karanganyar - Kegiatan Indonesia Bersih yang dilaksanakan oleh Kodim 0727/Karanganyar melalui Gerakan Nasional Revolusi Mental dan Peringatan Hari Habitat Dunia Tahun 2018, kita wujudkan lingkungan yang bersih sehat dan indah guna mendukung program budaya bersih yang berkelanjutan agar terciptanya lingkungan masyarakat yang sehat dan nyaman. 

Adapun sasaran yang dibersihkan lingkungan Kodim, depan Kantor Samsat Kab. Karanganyar, BRI Cabang Karanganyar, Masjid Agung, depan Kantor Sekda dan Plasa Kab.
Karanganyar kegiatan ini melibatkan personel dari Perwakilan Sekolah SMK, Ormas, Satpol PP, dan anggota Kodim 0727/Karanganyar. Kamis (4/10)

Dandim 0727/Karanganyar Letkol Inf M.I. Muchtar M. melalui Pasiter Kapten Inf Supardi mengatakan wujud kepedulian TNI AD dalam rangka ikut serta menjaga kebersihan lingkungan, hal itu bertujuan supaya kita dapat hidup sehat dan juga untuk mendukung program pemerintah yang berkelanjutan khususnya tentang budaya bersih lingkungan. 

“Gerakan Nasional Indonesia Bersih ini sebagai momen penting untuk menciptakan pangkalan yang bersih dan sehat sesuai standar lingkungan,” terang Pasiter.

(Lam-Pendim 0727/Kra)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT Ke 58 Korem 074/Warastratama Gelar Ziarah Rombongan

KARANGANYAR — Dalam rangka memperingati HUT yang ke 58, Korem 074/Warastratama melaksanakan ziarah rombongan dan tabur bunga yang dipimpin o...