Kamis, 11 Oktober 2018

Demi Keamanan Berlalu Lintas Kodim 0727 Karanganyar Cek Kelengkapan Kendaraan Anggotanya

Karanganyar – Komando Distrik Militer (Kodim) 0727/Karanganyar melalui Serma Priyono dan Serma Watono melaksanakan Sidak Kendaraan Dinas dan Pribadi. Sidak tersebut meliputi pengecekkan dan pemeriksaan kendaraan dinas maupun pribadi milik anggota Militer dan PNS Kodim 0727/Karanganyar di halaman Makodim. Rabu (10/10)
 
Pasi Intel Lettu Tohar melalui Serma Priyono mengatakaan, pemeriksaan dan pengecekan kendaraan dilakukan mulai dari kelengkapan motor seperti helm, lampu, rem, ban, sepion dan kondisi mesin. Tidak hanya itu, Serma Priyono juga mengecek kelengkapan surat-surat diantaranya STNK, SIM Umum, SIM TNI dan KTA.

“Kegiatan ini kita lakukan setiap triwulan secara mendadak, dengan tujuan selain untuk mengurangi angka kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas juga untuk membudayakan disiplin tertib berlalu lintas. Mengetahui kondisi dan kelengkapan kendaraan dinas dan pribadi. Dan lebih penting kegiatan ini dilaksanakan guna meminimalisir terjadinya laka lalin yang dapat merugikan diri sendiri dan satuan,” ujar Bati Intel Kodim 0727/Karanganyar.

Bagi yang kelengkapan kendaraannya tidak lengkap, anggota tersebut diperintahkan untuk melengkapi.

Pemeriksaan dan pengecekan kendaraan dipimpin langsung oleh Bati Intel Serma Priyono dan Serma Watono serta Provos Kodim 0727/Karanganyar, dengan memeriksa sebanyak 176 unit sepeda motor yang terdiri dari 66 Kendaraan Dinas dan 110 kendaraan milik anggota Kodim 0727/Karanganyar.

Kegiatan ini masih bersifat pembinaan di dalam satuan, makanya kalau ada masalah yang di temukan atau kekurangan terhadap kendaraan kita masih menegur dan mengingatkan. Namun, kalau sudah keluar satuan akan dilakukan penindakan sesuai aturan hukum yang berlaku,“ujar  Priyono.

(Lam-Pendim 0727/Kra)    

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HUT Ke 58 Korem 074/Warastratama Gelar Ziarah Rombongan

KARANGANYAR — Dalam rangka memperingati HUT yang ke 58, Korem 074/Warastratama melaksanakan ziarah rombongan dan tabur bunga yang dipimpin o...