Selasa, 19 Maret 2019

Sosialisasi Pemupukan Tim Petrokimia Putra Gresik Kepada Kelompok Tani Tegal Mulyo Wilayah Binaan Serka Andreas


Kodim 0727/Karanganyar – Untuk meningkatkan hasil panen petani, Babinsa Koramil 06/Karangpandan Serka Andreas yang mengampu wilayah desa Karangpandan menghadiri pertemuan kelompok tani Tegal Mulyo di dusun Bloro desa Karangpandan. Senin (18/03/2019)

Pertemuan itu diselenggarakan oleh pemerintah desa dalam rangka sosialisasi  dari Tim Pupuk Petro Kimia dari Gresik. Dalam hal ini yang sebagai moderator bapak Kurnia Widodo dari anggota tim Pupuk Petro Kimia.

"Kita sebagai petani dalam hal meningkatan hasil panen yang bagus perlu memperhatikan berbagai kondisi tanah sebelum ditanami, kita perlu mengecek kadar asam atau PH tanah dan cara pemupukan yang benar, yang sesuai aturan,"terang Kurnia.

Dalam sambutanya Sertu Andreas dan pendamping petani diwilayah desa Karangpandan mengucapkan banyak terimakasih kepada tim dari Pupuk Petro Kimia Gresik, sehingga para petani menjadi tau aturan dan tata cara yang bagus dalam pemupukan tanaman padi. Dan saya juga ucapkan terimakasih atas antusias warga kelompok tani dalam mengikuti kegiatan ini,"pungkas Babinsa.

(06-Pendim 0727/Kra)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Forkopimca Gondangrejo Gelar Halal Bihalal 1 Syawal 1445 H

KARANGANYAR — Kapten Cba Suryanto Danramil 17/Gondangrejo beserta anggota bersama Forkopimca Gondangrejo menghadiri acara Halal Bihalal di h...