Jumat, 14 September 2018

Sergab Mabesad untuk Mendukung Pemerintah Dalam Mengatasi Permasalahan Tanam dan Pangan Wilayah Karanganyar


Karanganyar - Komandan Kodim 0727/Karanganyar Letkol Inf M.I. Muchtar M. beserta Kepala Staf dan Danramil jajaran Kodim serta Perwira Staf intansi terkait mengikuti tim sergab dari Mabesad di aula Makodim 0727/Karanganyar. Kamis (13/9)

Selamat datang kepada Ketua Tim Sergab Kolonel Inf Daniel E. beserta  rombongan kelompok tani perwakilan se-kabupaten Karanganyar. Kami harapkan untuk para Danramil dan gapoktan yang sudah hadir disini sama-sama mendengarkan arahan dari Tim Sergab Mabesad guna mendukung pemerintah dalam mengatasi permasalahan tanam pangan. Apabila nantinya para Danramil dan gapoktan ada yang belum jelas tolong ditanyakan, agar kedepannya tugas yang kita emban dapat berjalan dengan lancar sesuai dengan harapan kita bersama,” terang Dandim.

Ketua Tim Sergab yang pada kesempatan tersebut menyampaikan, mari kita bersyukur karena pada detik ini kita semua dapat hadir di Kodim 0727/Karanganyar dalam keadan sehat wal’afiat.

“Kita ketahui bersama, selagi kita mengkomsumsi beras maka kita harus menanam padi dan pada saat ini kita semakin banyak kekurangan lahan cetak sawah. Semua itu dikarenakan banyaknya pembangunan disana-sini,”tegasnya.

Untuk itu kita wajib bersyukur, karena pemerintah berusaha membantu dan mendorong segala kebutuhan para petani agar dapat mensejahterakan seluruh masyarakat yang ada. Selain itu, tugas bulog apabila terjadi bencana akan menyalurkan bantuan serta apabila terjadinya peningkatan harga beras maka bulog akan membantu mengatasi permasalahan tersebut. Pemerintah sudah memberikan bantuan yang cukup besar kepada para petani, dan sekarang pemerintah berharap timbal balik dari pemberian bantuan tersebut supaya tidak terjadinya kekurangan beras,”terang Daniel.

(Lam-Pendim 0727/Kra)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Serka Maryadi Pantau Penggilingan Padi Di Wilayah Binaannya

KARANGANYAR — Dalam rangka meningkatkan swasembada pangan yang dicanangkan oleh pemerintah bekerjasama dengan TNI, Serka Maryadi Babinsa Des...