Jumat, 20 September 2019

Dandim Karanganyar Menyambut Kedatangan Panglima TNI Melaksanakan Ziarah ke AGB


KodimKaranganyar -  Dandim Karanganyar Menyambut Kedatangan Panglima TNI Melaksanakan Ziarah ke AGB
Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia ke - 74 tahun 2019, Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahyanto, S.I.P, beserta rombongan melaksanakan  ziarah ke Makam Jendral Besar TNI H. M. Soeharto, di Astana Giribangun, Matesih, Karanganyar, Kamis (19/9/19).

Kedatangan Panglima TNI langsung disambut oleh Komandan Kodim 0727/Karanganyar Letkol Inf Andi Amin Latama, S.Sos., yang didampingi Ibu Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XLVIII Dim 0727/Kra Ny. Eny Dwijayanti Andi Amin beserta Danramil dan Perwira Staf Makodim. Selain itu, hadir juga Forkopimda yang dipimpin oleh Bupati Kabupaten Karanganyar Drs. H. Juliyatmono, M.M.

Ziarah tersebut juga dihadiri oleh Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Siwi Sukma Adji, S.E, M.M.,  Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal TNI Yuyu Sutisna, S.E, M.M., Pangkostrad Letjen TNI Besar Harto Karyawan, S.H., M.Tr., Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Mochamad Effendi, SE,.M.M., Kapolda Jateng Irjen Pol Rycko Amelza Dahniel dan Gubernur Akpol Irjen Pol Achmat Juri dan Asisten-asisten Kepala Staf Angkatan Darat.

(Tr-Pendim 0727/Kra)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Babinsa Kalijirak Gotong Royong Bersihkan Ranting Pohon Yang Menimpa Rumah Pak Asmo

KARANGANYAR — Telah terjadi pohon tumbang dan menimpa Rumah milik bapak Asmo dusun Sepat desa Kalijirak, kecamatan Tasikmadu, akibat hujan d...