Komandan
Kodim 0727/Karanganyar Letkol Inf Marthen Pasunda, S.Sos dalam sambutannya
menyampaikan, Kegiatan Apel Danramil dan Babinsa jajaran Kodim
0727/Karanganyar merupakan kelanjutan Apel Dansat terpusat tgl 2 s/d 5 Desember
2014 di Pangkalan Bun Kalimantan Tengah yang lalu, yang diikuti oleh para
Danrem dan Dadim Se-Indonesia.
Apel
Dansat tersebut bertujuan untuk menjabarkan dan menindaklanjuti pokok-pokok
kebijakan pimpinan TNI-AD. Guna dijadikan pedoman para pelaksana di lapangan
sehingga pelaksanaan program kegiatan dapat berjalan lancar dan tertib, serta
mencapai hasil yang diharapkan, dengan demikian akan terhindar dari berbagai
penyimpangan, pemborosan dan keterlambatan yang dapat merugikan satuan.
Lebih
lanjut Dandim 0727/Karanganyar menilai kegiatan ini sangat penting, karena
tidak hanya untuk menguji dan mengolah kemampuan para Babinsa, tetapi merupakan
wahana untuk menyamakan visi, persepsi dan interprestasi dalam menyikapi
permasalahan yang timbul di lapangan serta menyerap berbagai informasi,
petunjuk dan kebijakan yang disampaikan oleh unsur pimpinan dan pejabat
pemerintah tentang berbagai hal termasuk diantaranya penanggulangan bencana,
pencegahan dan penanggulangan terorisme.
Babinsa
selaku ujung tombak satuan Komando Kewilayahan keberadaannya tidak hanya
terbatas pada upaya melaksanakan tugas untuk membina teritorial, namun juga
dituntut harus mampu membina teritorial dan memberdayakan wilayah untuk
kepentingan pertahanan, hal ini dapat dilakukan dengan cara menyelenggarakan
Binter yeng profesional dan bertanggung jawab sehingga mampu mewujudkan sasaran
Binter yang tangguh.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar