KodimKaranganyar - TNI AD Siap Membina dan Membentuk Masyarakat Yang Berkarakter Serta Berwawasan Kebangsaan
KodimKaranganyar - TNI AD Siap Membina dan Membentuk Masyarakat Yang Berkarakter Serta Berwawasan Kebangsaan |
Letkol Inf Andi Amin Latama, S.Sos. melalui
Danramil 09/Ngargoyoso Kapten Inf Suyatno memberikan materi Wawasan Kebangsaan
(Wasbang) kepada pelajar SMA, Elemen masyarakat dan Mitra karib di Aula Makodim
0727/Karanganyar, Rabu (06/11/2019).
Dalam
memberikan materi Wasbang Kapten Inf Suyatno mengambil tema “TNI AD siap
membina dan membentuk masyarakat yang berkarakter serta berwawasan kebangsaan,
guna menumbuhkan rasa cinta tanah air dan mempererat Kebinekaan Tunggal Ika-an
dalam menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Pada
perkembangan zaman saat ini berbagai cara dilakukan bangsa lain untuk memecah
belah anak bangsa, sehingga terjadi perang saudara. Bukan hanya perang
menggunakan senjata yang dilakukan oleh bangsa lain untuk memecah belah bangsa
kita, melainkan pihak ketiga atau yang disebut dengan Proxy War. Misalnya
dengan mempengaruhi budaya Indonesia, narkoba dan pergaulan bebas", ujar
Kapten Inf Suyatno.
KodimKaranganyar - TNI AD Siap Membina dan Membentuk Masyarakat Yang Berkarakter Serta Berwawasan Kebangsaan |
Dikatakannya
Proxy War adalah ancaman terbesar Indonesia di abad 21. Proxy War adalah
istilah pada konflik diantara dua negara, dimana negara tersebut tidak serta
merta terlibat langsung dalam peperangan, karena melibatkan "Proxy"
melainkan kaki tangan dan berbeda dengan perang konvensional. Perang asimetrik
bersifat iregular dan tak dibatasi oleh besaran kekuatan tempur atau luasnya
daerah pertempuran.
"Jadi
para siswa juga harus menjaga diri agar terhindar dari berbagai ancaman yang
bisa merusak moral, dan masa depan generasi penerus bangsa, menjauhi narkotika
dan perbuatan-perbuatan yang merusak masa depan anak bangsa. Sebab 20 atau 30
tahun ke depan, kalianlah yang akan menjadi penerus cita-cita bangsa",
kata Danramil Ngargoyoso.
Menurutnya,
wawasan kebangsaan dan cinta tanah air harus ditanamkan kepada siswa dan
kalangan muda yang akan menjadi generasi penerus bangsa. "Para pelajar dan
anak muda saat inilah yang nantinya akan menajdi generasi penerus bangsa ini,
anak muda sudah saatnya bangkit dan senantiasa menjaga persatuan serta kesatuan
bangsa, anak muda jangan terlena dan asyik dengan dunianya sendiri",
pungkasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar