Jumat, 31 Juli 2020

Ke Kecamatan Jatiyoso Bupati Karanganyar Ucapkan Terima Kasih

Kodim Karanganyar – Ke Kecamatan Jatiyoso Bupati Karanganyar Ucapkan Terima Kasih
Kodim Karanganyar – Ke Kecamatan Jatiyoso Bupati Karanganyar Ucapkan Terima Kasih
Bupati Karanganyar Juliyatmono mengucapkan terimakasih atas peran serta masyarakat dan TNI dalam rangka TMMD Sengkuyung II tahun 2020 Kodim 0727/Karanganyar berhasil mewujudkan betonisasi cor jalan sepanjang 1.200 meter di desa Jatiyoso, kecamatan Jatiyoso.

Bukan itu saja, dalam TMMD sengkuyung ini juga melakukan pembangunan talud sepanjang 100 meter, pembangunan gorong-gorong empat titik dan rehab RTLH 10 unit.

Bupati mengakui kerja bakti dan gotong royong masyarakat desa Jatiyoso luar biasa. “Sowan kulo mriki amung ngaturaken panuwun, maturnuwun (Kedatangan saya kesini mengucapkan terima kasih). Dengan ikut membangun jalan, berarti panjenengan sedoyo melu ndedonga, gotong royong dan mendapatkan ‘ganjaran’ akeh banget,” papar Juliyatmono saat akan menggunting pita tanda diresmikan jalan yang menghubungkan dusun Ngepringan dan dusun Banaran, Desa Jatiyoso, Rabu (29/07).

Berpidato di pos ronda, Bupati kembali mengingatkan saat masyarakat sedang diuji dengan virus corona. Yang jelas, masyarakat diminta untuk tidak panik namun tetap melaksanakan protokol kesehatan. Memakai masker dan mencuci tangan di air mengalir. “Gotong royong sekecil apapun akan mendapatkan kebaikkan sepanjang jalan ini digunakan. Tak dongake masyarakat sing lewat jalan kene rezekine sempulur kabeh,” tambahnya.(Lam-Kra27)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bersholawat Dalam Rangka HUT KORPRI Ke 53 Tahun 2024

KARANGANYAR — Komandan Kodim 0727/Karanganyar Letkol Inf Andri Army Yudha Ardhitama, S.I.P., diwakili Letda Cpk Marimin menghadiri Bersholaw...