Kodim
0727/Karanganyar, Rabu 13 Mei 2015 bertempat di ruang Aula Makodim
0727/Karanganyar. Tim Itdam IV/Diponegoro mengadakan kunjungan sekaligus
melaksanakan pengawasan dan pemeriksaan di Kodim 0727/Karanganyar.
Mayor Kav Bangun Pranoto mewakili Komandan Kodim
0727/Karanganyar menyampaikan selamt datang kepada Tim Wasrik dan Rombongan.
Kasdim mengharapkan kepada seluruh staf Kodim
agar menyiapkan data-data dan administrasi pertanggungjawaban keuangan
yang dibutuhkan Tim. Dari data-data dan administrasi yang ada dilakukan
pemeriksaan dengan teliti guna menemukan
jika terjadi kelemahan, kekurangan dan kesalahan yang terjadi sehingga
kedepan segera dapat diperbaiki.
,
Tim Wasrik Itdam IV/Diponegoro yang dipimpin Mayor Inf Bambang dan Mayor Caj Ngatino menyatakan bahwa melaksanakan tugas
tentu akan menemukan permasalahn yang diperoleh sebagai bahan analisa terhadap
pelaksanaan kinerja organisasi serta perbendaharaan di jajaran Kodim
0727/Karanganyar. Lebih lanjut ketua tim mengatakan bahwa temuan –temuan yang
diperoleh akan menjadi bahan masukan untuk melakukan perbaikan dan
penyempurnaan tugas kedepan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar