Minggu, 11 September 2022

Babinsa Harus Selalu Proaktif Memberikan Himbauan

KARANGANYAR - Dalam Upaya memutus penyebaran Virus Covid 19 di wilayah kecamatan Karanganyar, anggota Koramil 01/Karanganyar Serka Suyadi Babinsa Gedong kecamatan Karanganyar mengajak warga untuk selalu menerapkan protokol kesehatan pada masa PPKM level 3 dan memantau harga minyak goreng di pasar Tegalgede Karanganyar. Minggu (11/09/2022)

Danramil 01/Karanganyar Kapten Bambang menegaskan, Babinsa di wilayah desa binaan masing-masing harus selalu proaktif untuk memberikan himbauan kepada warga agar selalu mentaati protokol kesehatan dan menjalankan 5M,"ungkapnya.

"5M yang dimaksud adalah Memakai masker, Mencuci tangan pakai sabun dan air mengalir, Menjaga jarak, Menjauhi kerumunan, serta Membatasi mobilisasi dan interaksi,"terangnya.

Ditambahkan Danramil bahwa kita harus bersama-sama melawan virus Covid 19 ini, salah satu caranya adalah tetap mematuhi protokol kesehatan, dengan menjalankan 5M. Dan 3T Testing, Tracing, dan Treatment. Merupakan satu paket protokol kesehatan yang sangat diperlukan oleh masyarakat untuk mencegah penularan Covid-19,"pungkasnya.(Sw-Kra27)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pantau Pilkada Pj. Bupati Ungkap Wilayah Karanganyar Kondusif

KARANGANYAR – Dalam rangka memastikan kelancaran dan keamanan penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Karanganyar Tahun ...