Selasa, 04 Mei 2021

Dandim Karanganyar Bagikan Takjil Dan Masker Guna Cegah Penularan Covid 19

KARANGANYAR – Komandan Kodim 0727/Karanganyar Letkol Inf Ikshan Agung Widyo Wibowo, S.I.P, bersama Kepala Staf Mayor Inf Sudarmin didampingi Pasiter Kapten Sutatna membagikan takjil di sepanjang jalan Lawu. Senin (03/5/2021)

Dandim menghampiri satu persatu tukang parkir dan tukang becak yang sedang berada di sepanjang jalan Lawu, sebanyak 900 nasi kotak habis terbagi untuk membantu menyegerakan berbuka puasa bagi para pekerja harian dan pengguna jalan yang kebetulan berada disekitar jalan Lawu kabupaten Karanganyar.

Orang nomor satu di Kodim tersebut mengungkapkan, kegiatan berbagi takjil ini merupakan salah satu upaya meringankan serta memudahkan masyarakat, terutama para pekerja harian serta pengguna jalan untuk menyegerakan berbuka puasa.

"Hari ini kita kembali membagikan takjil untuk pengguna jalan serta teman-teman pekerja harian hingga sore menjelang waktu berbuka puasa masih bekerja. Hanya membantu untuk menyegerakan berbuka puasa dengan nasi dan lauk seadanya, semoga bisa membantu masyarakat, tidak hanya membagikan takjil, Dandim juga membagikan masker sebagai alat protokol kesehatan dalam memutus mata rantai Covid 19,"terang Dandim

Dalam kegiatan berbagi takjil Kodim 0727/Karanganyar tersebut serentak dilaksanakan di 17 Koramil yang ada di wilayah kabupaten Karanganyar,"pungkas Letkol Agung.(Lam-Kra27)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cegah Kesehatan Dan Kebugaran Anggota Kodim Karanganyar Gelar Binsik

KARANGANYAR — Untuk mewujudkan kebugaran anggota Kodim 0727/Karanganyar yang terdiri dari Prajurit Militer dan PNS TNI, mengikuti lari aerob...